Ads

,

Ads

2 Helm NJS Terbaru yang Rilis di IMOS 2022 : S-Cross & Freedom

Jundi Alfaruqi
5 Nov 2022, 06:45 WIB Last Updated 2022-11-04T23:46:03Z

Tanggal 4 November 2022 jadi hari yang bersejarah untuk NJS sekaligus PT. Surya Motor Shelmindo. Bertepatan dengan acara IMOS 2022 di JCC, NJS merilis helm dengan model baru yang belum pernah ada di seri-seri helm NJS sebelumnya.


Tak tanggung-tanggung, NJS merilis dua produk sekaligus yakni NJS S-Cross dengan model helm ala-ala supermoto dan NJS Freedom dengan gaya helm full face retro klasik.


NJS S-Cross


varian NJS S-Cross Carbon Composite
Wujud salah satu varian helm terbaru NJS S-Cross yang menggunakan material premium high, Carbon Composite


NJS S-Cross memiliki desain helm sport touring terlihat dari modelnya yang mengusung konsep helm-helm untuk adventure.


Helm ini dibekali peak (topi) pelindung sinar UV dengan model yang desain khusus dan berbeda dari yang lainnya oleh NJS.


Dari segi spesifikasi shell NJS S-Cross tersedia dalam dua varian yakni versi thermoplastic dan versi carbon composite.


Di bagian lainnya, seperti pada visor NJS S-Cross dilengkapi visor flat yang sudah support Anti Fog.


Selain visor utama, helm ini juga dibekali visor dalam (sun visor) yang mudah dan praktis digunakan karena sudah ada tombol quick visor change (tombol visor dalam).


pilihan warna NJS S-Cross polos solid


Lalu apakah busanya bisa dilepas? Ya, NJS sudah merancang bagian busanya agar busa dibongkar pasang, selain nyaman saat digunakan juga agar mudah dalam perawatannya.


Fitur pada busa NJS S-Cross ini juga sudah sangat lengkap, seperti fitur busa kacamata (glasses fit) untuk memberikan kemudahan bagi rider berkacamata dan tersedianya fitur intercom ready untuk mempermudah pemasangan alat telekomunikasi intercom pada helm ini nantinya jika diperlukan.


Untuk sistem chinstrap nya sendiri, NJS S-Cross ini menggunakan jenis chinstrap Double D Ring.


Seluruh fitur yang ada di helm ini bisa kamu tebus dengan harga 890 ribu varian thermoplastic dan 3,5 juta varian carbon.


NJS Freedom


NJS Freedom motif grafis


Selanjutnya NJS juga memperkenalkan produk helm full face retro klasik yaitu NJS Freedom yang memiliki fitur-fitur keren.


Salah satunya adalah dengan adanya visor dalam (sun visor). Tentunya helm full face retro klasik sangat jarang memiliki fitur ini.


Bisa dibilang helm NJS Freedom ini adalah helm ala-ala model klasik tapi dilengkapi dengan fitur-fitur yang modern.


Seperti yang sudah saya katakan tadi, desainnya yang klasik dipadukan dengan fitur-fitur yang modern, termasuk juga pada busa helm ini yang sudah mendukung busa kacamata dan busa intercom (intercom ready).


Fitur busa lepas pasang juga tak ketinggalan ikut hadir di dalam helm full face model retro klasik terbaru ini. 


Untuk chinstrap yang digunakan pada helm ini adalah jenis Double D Ring.


pilihan warna helm NJS Freedom polos solid


NJS FREEDOM memiliki beberapa pilihan warna solid yaitu hitam putih, stone grey, silver steel, dan white pearl. Tersedia juga pilihan motif yaitu NJS FREEDOM SPORTSTER, dan NJS FREEDOM SPRINTER.


Selain dua helm yang rilis, both NJS Sarang Helm di IMOS 2022 JCC Senayan juga menyediakan seri helm-helm NJS lainnya lengkap seperti NJS Kairoz, Kronoz, ZX-1R, dan juga spare part helm seperi visor dan lain-lain. Bagi anda yang berminat, silahkan mampir aja ke Both Sarang Helm yang ada di JCC. 


Acara ini masih berlangsung sampai tanggal 6 November 2022. Buka dari jam 10:00 sampai jam 21:00. 


Informasi jadwal acara dan pembelian tiket IMOS, Baca : Jadwal, Lokasi, dan Tiket Acara IMOS 2022.